Kesehatan fisik dan mental sama pentingnya, memiliki mental yang sehat menjadikan pikiran positif dan tubuh bisa berfungsi dengan baik. Kesehatan mental mempengaruhi kondisi fisik dan kehidupan sosial. Jika Kesehatan mental terganggu, maka pikiran, suasana hati, perilaku akan terpengaruh dan menyebabkan kondisi fisik dan kualitas hidup menurun.
Peringatan dini saat Kesehatan mental terganggu
Menjaga Kesehatan mental tetap sehat merupakan bagian penring dalam menjaga Kesehatan dan kesejahteraan. Beberapa faktor yang mempengaruhi Kesehatan mental adalah faktor biologis, problem psikologis dan pengalaman hidup atau Riwayat keluarga.
Berikut ini tanda awal kemungkinan adanya gangguan mental:
- Overthinking, cemas, khawatir yang berlebihan, takut, gelisah dan bingung
- Menarik diri dari lingkungan sosial, keluarga dan aktivitas sehari-hari
- Perubahan pola tidur atau makan (berlebih/berkurang)
- Emosi tidak stabil, mudah marah atau sedih
- Mudah lelah, tidak semangat, putus asa
- Sulit fokus, mudah lupa dan menurunnya kualitas hidup
- Banyak keluhan fisik dan selalu kambuh Ketika sedang stress
- Melukai diri sendiri, membanting barang, berteriak
- Merokok dan minum alkohol sampai menggunakan obat-obatan terlarang
- Hubungan dengan keluarga dan teman terganggu
Jika kamu atau orang terdekat kamu mengalami hal yang disebutkan diatas segera berkonsultasi dengan professional.
Jika anda membutuhkan kemasan kosmetik dan skincare bisa langsung kunjungi www.mutiarapackaging.com
sumber : https://www.herminahospitals.com/id/articles/pentingnya-menjaga-kesehatan-mental